Jumat, Oktober 09, 2009

Update Daftar Donatur Gempa Padang per 16 Oktober 2009

0 komentar
Berikut laporan dana yang masuk sampai tanggal 16 Oktober 2009 di Rekening IDI Kaltim:

IDI Kaltim mengucapkan terima kasih atas partisipasi Teman Sejawat yang begitu mengagumkan, dan masih menerima sumbangan sukarela dan pendaftaran bagi TS yang berminat untuk diberangkatkan ke lokasi bencana sesuai jadwal yang akan ditentukan kemudian (jadwal keberangkatan, kegiatan, waktu dan biaya pemberangkatan akan ditentukan oleh IDI Kaltim dan Pemerintah Propinsi Kalimantan Timur).
Dana dapat ditransfer ke Rekening IDI Wilayah Kaltim diBank BCA, Cab. A. Yani Samarinda, No. 793 503 2032 a.n. Lily Pertiwi Kalalo, dr, SpPK dengan mencantumkan kode "gempa" di kolom berita, atau dapat menyetorkan langsung secara tunai melalui Pengurus IDI Kaltim atau di Sekertariat IDI Kaltim.rs

Kamis, Oktober 01, 2009

Gempa di Padang

0 komentar
Pada tanggal 30 September 2009 yang lalu telah terjadi gempa di Sumatera Selatan. Gempa bumi yang berkekuatan 7,6 skala Richter ini, sampai berita ini diturunkan dikatakan telah menelan lebih dari 800 korban jiwa dan lebih banyak lagi korban cedera. Lebih jauh para korban yang selamat dari gempa juga sangat membutuhkan bantuan bahkan untuk melanjutkan hidup sehari-hari.
IDI Wilayah Kaltim turut berduka cita atas musibah yang begitu banyak memakan korban ini. Semoga semua keluarga korban diberi ketabahan, dan semoga korban yang selamat dapat cepat bangkit membangun lagi kehidupan yang terbentang di hadapan mereka.
Lebih jauh IDI Kaltim memberi kesempatan kepada TS yang ingin berpartisipasi menyumbangkan dana untuk korban gempa di Sumatera Barat. Salurkan bantuan TS melalui Rekening IDI Wilayah Kaltim di Bank BCA, Cab. A. Yani Samarinda, No. 793 503 2032 a.n. Lily Pertiwi Kalalo, dr, SpPK (untuk mempermudah proses administrasi dan mempercepat penyaluran dana tersebut, diharapkan TS dapat mencantumkan kode "gempa" atau " gempa padang" atau "sumbangan gempa padang" atau "sgs" dst. pada kolom 'berita' pada saat transfer/penyetoran dana tersebut). Semua sumbangan yang masuk akan dilaporkan melalui sms/blog/facebook group dan semua media lain yang dapat diakses oleh IDI Kaltim.
Semoga sumbangan kita dapat bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang sangat membutuhkan ini. Amin.rs